Mau tau cara buat yang seperti ini, silahkan klik disini

widget by Kianhome
KianHome - Diunggahnya video dialog Perhimpunan Pelajar Indonesia Australia (PPIA) dengan Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat, menurut Direktur Eksekutif Lingkar Madani Ray Rangkuti, hal yang wajar.

"Komisi 8 tak perlu garang atas pemuatan suasana debat soal email itu di www.youtube.com," kata Rangkuti, Kamis, 5 Mei 2011.

Video berdurasi satu menit duapuluhtujuh detik itu diunggah ke situs www.youtube.com sejak 30 April 2011. Isinya menggambarkan dialog tentang alamat surat elektronik resmi dari Komisi Agama dan Kesejahteraan Rakyat ini. Salah satu anggota Komisi Agama yang disebut bernama Astriana Sinaga dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjawab pertanyaan soal e-mail itu. "Komisi8@yahoo.com," katanya daLam video. Rupanya jawaban itu menarik komentar dan peminat video yang kini sudah diakses lebih dari 70 ribu pengguna internet.

Menurut Ray, tak ada yang berlebihan dalam pemuatan video itu. Justru menunjukkan, hal mudah dan elementer tak juga bisa dibenahi anggota Dewan. "Apalagi dilihat sebagai upaya menjatuhkan wibawa DPR, wah berlebihan sekali," kata dia.

Fakta bahwa Komisi 8 tak punya email mengakibatkan narasi-narasi besar perbaikan kualitas DPR terlihat lucu. Pernyataan anggota Komisi Agama menunjukkan hal yang mudah dan ringan pun dalam pembuatannya tak tersedia di Dewan Perwakilan Rakyat.

"Sikap anggota Dewan yang terlihat garang karena pemuatan kebohongan alamat email komisi 8, makin menunjukan keangkuhan jabatan itu," kata Rangkuti. "Seharusnya Dewan menyadari banyaknya komentar dalam video tersebut menunjukkan protes masyarakat terhadap kinerjanya."

Ray mempertanyakan bagaimana sebuah negara demokratis, anggota parlemennya begitu saja mengabaikan protes mayoritas warganya atas keputusan dan kebijakan mereka. "Lebih dari sekedar memalukan, sikap Dewan itu malah mengancam demokrasi," kata Rangkuti.

Share to :

Related Post :


About the Author :

K'ian is a designer, web tutorial design, and blogging enthusiasts. Tutorial blog debut the first time when entering college, when I get to know the world wide internet and so much more. Now I work at one of the state trading company, a job that would conflict with the world of blogging and web design. Today remains a serious manage blog " Kolam Blogging Tips | Kianhome ".

0 Response to "Ditanya soal E-mail, komisi 8 DPR RI bersikap Garang"

Post a Comment

Blog ini menganut sistem "Dofollow", Silahkan Tinggal komentar, saran, kritik disini.. apapun itu jangan SPAM ok..


Berita Terkini

Friend Follower's

Tips Health

Techno

Hot Nasional

Celebrity

My Blog List

Recent Comment

© Copyright 2011 | Dikelola sepenuhnya oleh : Kiancoi
KianHome Member of PlanetBlog | SitusBersih | Support on Mozilla Firefox and Google Crome Browser
Home | Posts RSS | Comments RSS | Sexy Blog |